Penulis : Doess
SUMENEP, SOROTPUBLIK.COM – Ratusan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang selama ini bekerja di Malaysia saat ini menjelang ramadhan mulai ramai berdatangan ke kampung halamannya di sejumlah Kepulauan Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur.
Rata_rata warga kepulauan yang bekerja di luar negeri cukup mendominasi daripada warga di daratan. Hal itu terlihat dari ratusan TKI yang berdesakan di Pelabuhan Kalianget untuk ikut kapal cepat Expres Bahari menuju kampung halamannya.
Seorang TKI asal pulau Kangean Abdussalam menyatakan sudah menjadi tradisi bagi warga Pulau Kangean untuk pulang kampung menyongsong ramadhan, sehingga para perantau yang bekerja di sejumlah daerah termasuk di Malaysia akan pulang lebih awal.
“Ini tradisi mas, karena berpuasa di kampung halaman sangat dirasakan sekali kenikmatan dan kebersamaannya,” ucapnya. Jum at (19/05).
Tidak hanya itu, selain para TKI, puluhan santri yang selama ini mondok di Sejumlah Pesantren, di luar madura juga terlihat ramai di pelabuhan untuk pulang dengan menggunakan sarung dan peci sambil mengendong tas yang berisi pakaian.
Penanggung jawab kapal cepat Expres Bahari Rizqi Adi, juga menyatakan, saat ini ada kenaikan penumpang hingga mencapai 40 persen dari hari biasa yang jumlah penumpangnya sekitar 130 orang.
“Penumpang yang tidak tertampung kapal cepat Expres Bahari, terpaksa menggunakan kapal darma bahari sumekar (DBS I) yang berangkat pada gelombang berikutnya,” terangnya.
Seperti diketahui, untuk sampai ke Pulau Kangean membutuhkan waktu sekitar 15 jam perjalanan laut, sedangkan dengan kapal cepat perjalanannya sekitar 8 jam perjalanan laut.
Pulau Kangean terdiri dari dua Kecamatan, masing-masing kecamatan Arjasa dan Kecamatan Kangean. Jumlah TKI dari kedua kecamatan tersebut diperkirakan mencapai 3000 orang.