Sorotpublik.com – Bangkalan, Memasuki Musim penghujan wabah demam berdarah (DBD) mulai menyerang masyarakat Bangkalan.
Para penderita didominasi oleh anak-anak, hingga kini sudah mencapai 24 penderita yang masuk ke RSUD Syarifah Ambami Rato Ebuh Bangkalan.
“Sebanyak 16 pasien masih menjalani perawatan. Sementara 8 pasien lainnya sudah kami perbolehkan pulang,” tutur Wadir RSUD Rato Ebuh, Dokter Nunuk, kamis (21/01/2016).
Nunuk menambahkan, DBD biasanya didahului kondisi panas tinggi bagi penderitanya. Selanjutnya disertai mual dan muntah-muntah.
“Jika sudah mengalami begini khususnya anak-anak, maka segeralah periksakan ke pihak medis atau ke rumah sakit,” tambahnya.
“Namun yang terpenting jagalah kebersihan lingkungan. Apalagi saat musim penghujan seperti saat sekarang ini. Jangan biarkan genangan air terjadi dalam waktu yang lama. Karena itu bisa menjadi sarang nyamuk,” Pungkasnya. (Hai/Fin)
*MC