Askab PSSI Sumenep Bakal Gelar Turnamen Sepak Bola Bupati Cup 2019

Rabu, 17 Juli 2019 - 20:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Askab PSSI Sumenep, Hairul Anwar. (Foto: Heri/SorotPublik)

Ketua Askab PSSI Sumenep, Hairul Anwar. (Foto: Heri/SorotPublik)

Penulis: Heri/SM/Kiki

SUMENEP, SOROTPUBLIK.COM
Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Sumenep, Madura, Jawa Timur bakal segera melaksanakan Turnamen Sepak Bola Bupati Cup 2019.

Digelarnya turnamen tersebut bertujuan untuk mencari bibit pemain di bidang olah raga sepak bola guna dipersiapkan sebagai kontingen Kabupaten Sumenep (Perssu Liga 3 Nasional) atau pun kejuaraan tingkat Provinsi Jawa Timur.

“Turnamen ini akan diikuti seluruh kecamatan. Jadi, kami tegaskan setiap kecamatan yang ada di Sumenep ini wajib mengirim kontingen sepak bola,” ujar Carto, Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Disparbudpora) Sumenep, Selasa (16/07/2019) kemarin.

Terpisah, Ketua Askab PSSI Sumenep, Hairul Anwar sangat mengapresiasi akan digelarnya Turnamen Sepak Bola Bupati Cup 2019. Kompetisi tersebut diharapkan mampu menemukan bibit-bibit unggul pemain yang nantinya akan ditarik untuk bergabung bersama Perssu Sumenep.

“Kita bawa nama Sumenep ke berbagai daerah melalui olahraga, yaitu Perssu. Dari itu, kami harap turnamen nanti menemukan bibit pemain yang bagus untuk memperkuat Perssu,” ujar Hairul.

Untuk diketahui, technical meeting turnamen akan dilaksanakan pada Sabtu, 20 Juli 2019 pukul 08.00 WIB. Tempatnya di Sekretariat Askab PSSI Sumenep, Jalan Basuki Rahmad Nomor 08 A Pajagalan.

Berita Terkait

Puskesmas Moncek Gelar Kelas Kader Cakap Kakap
Puluhan Siswa di Wilayah Puskesmas Legung Diberikan Obat Cacing
Puskesmas Giligenting Investigasi Penderita TB
Puskesmas Batuan Laksanakan Kaji Tiru dan Workshop ILP
Puskesmas Lenteng Gelar Pelatihan Kader Posyandu
Dinkes Provinsi Jawa Timur Kunjungi Puskesmas Ganding
Puskesmas Gapura Berkomitmen Dalam Pelayanan Masyarakat
Puskesmas Nonggunong Selenggarakan Senam dan Edukasi

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 10:12 WIB

Puskesmas Moncek Gelar Kelas Kader Cakap Kakap

Selasa, 19 November 2024 - 10:41 WIB

Puluhan Siswa di Wilayah Puskesmas Legung Diberikan Obat Cacing

Selasa, 19 November 2024 - 04:08 WIB

Puskesmas Giligenting Investigasi Penderita TB

Senin, 18 November 2024 - 11:43 WIB

Puskesmas Batuan Laksanakan Kaji Tiru dan Workshop ILP

Minggu, 17 November 2024 - 08:47 WIB

Puskesmas Lenteng Gelar Pelatihan Kader Posyandu

Berita Terbaru

BERITA TERKINI

Puskesmas Moncek Gelar Kelas Kader Cakap Kakap

Rabu, 20 Nov 2024 - 10:12 WIB

BERITA TERKINI

Puluhan Siswa di Wilayah Puskesmas Legung Diberikan Obat Cacing

Selasa, 19 Nov 2024 - 10:41 WIB

BERITA TERKINI

Puskesmas Giligenting Investigasi Penderita TB

Selasa, 19 Nov 2024 - 04:08 WIB

BERITA TERKINI

Puskesmas Batuan Laksanakan Kaji Tiru dan Workshop ILP

Senin, 18 Nov 2024 - 11:43 WIB

PEMERINTAHAN

Puskesmas Ambunten Raih Juara 2 Lomba Jinggle Sehat Jiwa

Senin, 18 Nov 2024 - 05:33 WIB