Pegadaian Pulau Buru Peringati Kemerdekaan Ke-74

Sabtu, 17 Agustus 2019 - 08:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Direktur Utama Pegadaian Kabupaten Buru, Kuswiyoto saat diwawancarai awak media usai melaksanakan Upacara Kemerdekaan HUT RI Ke-74 di alun-alun Kecamatan Namlea. (Foto: Adam S/SorotPublik)

Direktur Utama Pegadaian Kabupaten Buru, Kuswiyoto saat diwawancarai awak media usai melaksanakan Upacara Kemerdekaan HUT RI Ke-74 di alun-alun Kecamatan Namlea. (Foto: Adam S/SorotPublik)

Penulis: Adam S
Editor: Kiki

BURU, SOROTPUBLIK.COM – PT Pegadaian Persero Kabupaten Buru memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia ke-74 yang digelar di alun-alun Kecamatan Namlea, Kabupaten Buru, Maluku.

Dalam peringatan hari kemerdekaan kali ini, Pegadaian Kabupaten Buru memberikan bantuan dana CSR dan bina lingkungan senilai Rp 1,7 Miliar kepada daerah tertinggal, terdepan dan terluar (3T).

“Ini yang menjadi target rangkaian kegiatan BUMN, yang hadir untuk negeri di 34 provinsi di tanah air, termasuk Kabupaten Buru,” ungkap Direktur Utama Pegadaian, Kuswiyoto, Sabtu (17/08/2019).

Kuswiyoto selaku Inspektur Upacara menambahkan, bahwa Indonesia bukan hanya Jakarta, bukan hanya Jawa. Oleh sebab itu, Pegadaian hadir di berbagai kota, dan saat ini sudah mencapai 4317 kantor cabang dan jaringan di seluruh Indonesia.

“Pulau Buru merupakan salah satu gugusan pulau di Kepulauan Maluku. Pulau ini memiliki luas 8.473,2 km persegi dengan panjang garis pantai 427,2 km,” ujarnya.

“Banyaknya kekayaan alam yang ada di Provinsi Maluku merupakan sebuah cerminan bahwa Bangsa Indonesia sangatlah kaya. Maka dari itu, kita sebagai anak bangsa harus menjaga betul-betul kekayaan alam,” tambah Kuswiyoto.

SMN yang dilaksanakan oleh PT Pegadaian (Persero) sebagai PIC dengan PT Pelni (Persero) sebagai Co PIC, mengirim 20 pelajar asal Maluku untuk ke Jakarta.

Selain Kuswiyoto, turut hadir dalam upacara PT Pegadaian (Persero), Wahyu Wibowo (Komisaris PT Pegadaian (Persero), Teguh Wahyono (Dir. TI & Digital), Damar Latri Setiawan (Dir. Jaringan Operasi & Pemasaran), dan Alim Sutiono (Pemimpin Wilayah Kanwil VI MAKASSAR).

Hadir pula sejumlah pejabat BUMN lainnya sebagaimana berikut:

PT Pelni
1. Dirut Pelni, Insan Purwarisya
2. Dir. Usaha Angkutan Penumpang, O.M Sodikun
3. Dir. Logistik, Suharyanto
4. VP Sekper, Yahya Kuncoro

PT Pelindo
1. PT Pelindo IV, Jusri Erland (Perwakilan)
PT Angkasa Pura
1. Ipoeng (Perwakilan)
2. Dony (Perwakilan)
3. Viko (Perwakilan)

PT Jasa Raharja
1. Hendra (Perwakilan)
2. Julio (Perwakilan)

PT Bulog
1. Maryono (Perwakilan)
2. Muh. Hasyim (Perwakilan)

PT PLN
1. Sumardi H Karim (Perwakilan)
2. M. Katon Primayoga (Perwakilan)

PT Pertamina
1. Steven (Perwakilan)
2. Mikael Mozes (Perwakilan)
3. Teguh Budi (Perwakilan)

Askrindo
1. Rizal
2. Perwakilan BRI 2 Orang

Berita Terkait

Sumur Bor di Desa Batuputih Kenek Mengeluarkan Api
Puskesmas Moncek Gelar Kelas Kader Cakap Kakap
Puluhan Siswa di Wilayah Puskesmas Legung Diberikan Obat Cacing
Puskesmas Giligenting Investigasi Penderita TB
Puskesmas Batuan Laksanakan Kaji Tiru dan Workshop ILP
Puskesmas Lenteng Gelar Pelatihan Kader Posyandu
Dinkes Provinsi Jawa Timur Kunjungi Puskesmas Ganding
Puskesmas Gapura Berkomitmen Dalam Pelayanan Masyarakat

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 20:31 WIB

Sumur Bor di Desa Batuputih Kenek Mengeluarkan Api

Rabu, 20 November 2024 - 10:12 WIB

Puskesmas Moncek Gelar Kelas Kader Cakap Kakap

Selasa, 19 November 2024 - 10:41 WIB

Puluhan Siswa di Wilayah Puskesmas Legung Diberikan Obat Cacing

Selasa, 19 November 2024 - 04:08 WIB

Puskesmas Giligenting Investigasi Penderita TB

Minggu, 17 November 2024 - 08:47 WIB

Puskesmas Lenteng Gelar Pelatihan Kader Posyandu

Berita Terbaru

BERITA TERKINI

Sumur Bor di Desa Batuputih Kenek Mengeluarkan Api

Kamis, 21 Nov 2024 - 20:31 WIB

ADVERTORIAL

Pemerintah Terus Berupaya Menurunkan Angka Stunting

Kamis, 21 Nov 2024 - 13:06 WIB

BERITA TERKINI

Puskesmas Moncek Gelar Kelas Kader Cakap Kakap

Rabu, 20 Nov 2024 - 10:12 WIB

BERITA TERKINI

Puluhan Siswa di Wilayah Puskesmas Legung Diberikan Obat Cacing

Selasa, 19 Nov 2024 - 10:41 WIB

BERITA TERKINI

Puskesmas Giligenting Investigasi Penderita TB

Selasa, 19 Nov 2024 - 04:08 WIB