Sorotpublik.com – Sumenep, Karena tidak mencukupi kebutuhan masyarakat, Pemerintah Daerah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur akhirnya mendesak Pertamina untuk melakukan penambahan kouta elpiji sebanyak 25 persen atau sekitar 21 ribu lebih metrik ton. Sedangkan pada tahun 2015 Kabupaten Sumenep hanya mendapatkan kuota 15 ribu 554 metrik ton dan sekaligus pangkalannya.
“Sedangkan di daerah pinggiran dan perbatasan Kabupaten tidak tercover pangkalan elpiji. Dengan kondisi itu kami mengusulkan ke Pertamina untuk menambah pangkalan elpiji khusus di daerah pinggiran dan Kepulauan atau melalui opsi lain yakni menyebarkan pangkalan elpiji yang sudah ada,” jelas Kepala Bagian Perekonomian pemkab Sumenep Moh Hanafi, Senin (08/02/2016).
Ia juga menambahkan, dengan penambahan kuota dan pangkalan elpiji tersebut bisa memenuhi kebutuhan masyarakat. Sehingga tidak ada lagi keluhan jika masyarakat mengalami kesulitan untuk mendapatkan elpiji.
“Ya harapan kami pada tahun 2016 tidak ada lagi keluhan dari warga sulitnya untuk mendapatkan elpiji, karena kami telah mengajukan penambahan kuota sebanyak 25 persen, dan adanya pangkalan elpiji di pinggiran kota maupun di kepulauan,” imbuhnya. (NM/Fin)