Sorotpublik.com – Sampang, Karena kawatir di bakar, gedung DPRD Sampang diasuransiakan, mengingat selama ini gedung DPRD Sampang selalu menjadi objek aksi dan tempat pengaduan masyarakat Sampang.
Seperi yang di sampaikan oleh sekretaris DPRD Sampang, Sudarmanto, mengungkapkan gedung wakil rakyat setiap tahunnya dianggarkan untuk angsuransi.
“Anggaran untuk asuransi gedung dewan sebagai antisipasi saja, karena bisa jadi gedung dewan terbakar atau dibakar oleh massa saat menggelar aksi,” jelasnya, Senin (11/01/2015).
Ia menambahkan, pihaknya tidak keberatan jika program asuransi gedung dewan dialihkan ke program yang bersentuhan langsung dengan masyarakat, sesuai tanggapan dari kalangan mahasiswa.
“Sebelum saya menjabat sekwan, program asuransi gedung dewan sudah ada, karena sekitar 15 tahun yang lalu gedung dewan sempat mau dibakar, jika tahun depan dinilai kurang relevan lagi, kami akan sampaikan ke unsur pimpinan dewan,”katanya. (Rul/Fin)