Warga Surabaya Serbu Sembako Murah di Jatim Expo

Selasa, 21 April 2020 - 22:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SURABAYA, SOROTPUBLIK.COM – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur menggandeng BUMD, BUMN serta swasta menggagas platform layanan perdagangan online Lumbung Pangan Jatim (LPJ) yang dibuka pada Selasa (21/4/2020).

Sejak pagi, warga mulai menyerbu Jatim Expo (JX), Kota Surabaya, tempat digelarnya lokasi penjualan bahan-bahan pokok menyambut Bulan Suci Ramadan.

Masyarakat yang datang ke lokasi yang berada di kawasan Ahmad Yani itu membludak sebelum LPJ resmi dibuka oleh Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa pada pukul 15.30 WIB.

Manajemen JX memastikan segala persiapan peresmian dan pengoperasian LPJ termasuk penerapkan skema social-physical distancing bagi warga masyarakat tuntas.

Direktur Utama PT JX, Haries Purwoko mengatakan, pihaknya merasa berbahagia terkait adanya amanah dari Pemprov Jatim dan manajemen LPJ untuk menjadikan fasilitas Gedung JX sebagai lokasi peresmian serta pengoperasian platform perdagangan online penyedia bahan pokok yang akan direncanakan LPJ akan berlangsung selama 3 bulan hingga 21 Juli 2020.

“JX siap jadi tuan rumah peluncuran serta untuk lokasi beroperasi LPJ hingga Juli 2020,” kata Haries Purwoko dalam siaran pers.

Ia menjelaskan, manajemen yang berada di bawah PT Panca Wira Usaha ini telah mempersiapkan mekanisme dan protokol yang dianjurkan Gugus Tugas Covid-19 Jatim sehingga acara bisa berlangsung tertib dan aman bagi masyarakat.

“Warga pulang membawa kebutuhan pokok dengan tertib dan tetap sehat,” ungkapnya.

Dari siaran pers Biro Humas dan Protokol Pemprov Jatim menyebutkan LPJ adalah layanan online perdagangan yang menyediakan sembako murah.

Secara khusus Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengatakan, Lumbung Pangan Jatim itu memberikan berbagai macam kemudahan di tengah pandemi Covid-19.

“Dalam suasana seperti ini sudah agak susah menggelar Operasi Pasar yang biasa kita lakukan jelang bulan Suci Ramadan, maka Lumbung Pangan Jatim ini akan menjadi solusinya berdasarkan laporan tim di beberapa kali rapat, sistem yang baru dari penjualan Lumbung Pangan Jatim adalah menggunakan sistem preorder dan drive thru,” kata Gubernur Khofifah.

Penulis: Redho Fitriyadi
Editor: Heri

Berita Terkait

RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep Ciptakan Pelayanan Terbaik
Dinkes P2KB Sumenep Prioritas Pelayanan Kesehatan Gratis
Sejumlah Kepala Desa Dipanggil Kejari Sumenep
BPRS dan Dinkes P2KB Sumenep Kompak Support Kegiatan Ketupatan
Warga Poteran Dihebohkan Mayat Tanpa Identitas
Beberapa Tempat Wisata Diserbu Wisatawan Dari Berbagai Daerah
SDI Miftahul Ulum di Batuputih Jadi Sorotan LPK
Gudang Penyimpanan Barang Dilalap Sijago Merah

Berita Terkait

Jumat, 11 April 2025 - 09:31 WIB

RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep Ciptakan Pelayanan Terbaik

Kamis, 10 April 2025 - 12:23 WIB

Dinkes P2KB Sumenep Prioritas Pelayanan Kesehatan Gratis

Rabu, 9 April 2025 - 09:59 WIB

Sejumlah Kepala Desa Dipanggil Kejari Sumenep

Senin, 7 April 2025 - 13:56 WIB

BPRS dan Dinkes P2KB Sumenep Kompak Support Kegiatan Ketupatan

Sabtu, 5 April 2025 - 18:29 WIB

Warga Poteran Dihebohkan Mayat Tanpa Identitas

Berita Terbaru

ADVERTORIAL

RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep Ciptakan Pelayanan Terbaik

Jumat, 11 Apr 2025 - 09:31 WIB

BERITA TERKINI

Dinkes P2KB Sumenep Prioritas Pelayanan Kesehatan Gratis

Kamis, 10 Apr 2025 - 12:23 WIB

foto dalam kondisi error

BERITA TERKINI

Sejumlah Kepala Desa Dipanggil Kejari Sumenep

Rabu, 9 Apr 2025 - 09:59 WIB

BERITA TERKINI

BPRS dan Dinkes P2KB Sumenep Kompak Support Kegiatan Ketupatan

Senin, 7 Apr 2025 - 13:56 WIB

BERITA TERKINI

Warga Poteran Dihebohkan Mayat Tanpa Identitas

Sabtu, 5 Apr 2025 - 18:29 WIB