JAKARTA, SOROTPUBLIK.COM – Kementerian Pertanian terus berupaya untuk menjaga ketersediaan bahan pangan pokok dan stabilisasi harga pangan dimasa Pandemi Covid 19 dan juga menjelang Idul Fitri. Salah satunya dengan memperbanyak jumlah Toko Mitra Tani yang menyediakan bahan pangan berkualitas dan harga terjangkau bagi masyarakat.
“Kita berharap dengan bertambahnya Toko Mitra Tani di pemukiman pemukiman wilayah Jabodetabek tentu saja dapat meredam fluktuasi harga yang biasanya tinggi di awal Ramadan, sehingga kita bisa langsung upayakan stabilisasi harga,” tegas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo pada saat meresmikan dua Toko Mitra Tani.
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) yang didampingi Kepala Badan Ketahanan Pangan Agung Hendriadi mengatakan, Toko Mitra Tani dapat menjual bahan pangan dengan harga terjangkau, karena langsung mendapat suplai dari petani atau gapoktan, dan tidak kurang dari 100 Toko Mitra Tani akan ditambah di Jakarta.
“Yang menjadi target kita adalah mendekatkan komoditas pertanian utamanya bahan pangan pokok dasar lebih dekat ke masyarakat, dengan komitmen dari Toko Mitra Tani menjual sesuai standar harga yang telah ditentukan” katanya.
Mentri Pertanian berharap, dengan hadirnya Toko Mitra Tani yang dekat dengan masyarakat dapat membantu para petani untuk dapat menyalurkan hasil pertaniannya melalui Pasar Mitra Tani dan juga pada akhirnya membantu masyarakat untuk mendapat bahan pangan dengan harga terjangkau.
Penulis: Bambang S
Editor: Heri