PAMEKASAN, SOROTPUBLIK.COM – Tim Ayunda masuk 30 besar di turnamen bola volly Dandim Cup 2022 yang di selenggarakan Kodim 0826 Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur bertempat di lapangan Kodim setempat.
Bambang, selaku Owner Tim Ayunda menyampaikan terima kasih kepada para pemainnya yang telah membuat bangga atas kemenangan hingga masuk di 30 besar bola volly Dandim Cup 2022.
“Meskipun tim kami ada yang cedera, tapi tetap semangat selalu menjaga solidaritas hingga kekompakan bersama, dan pada babak berikutnya kami yakin akan masuk 16 besar,” ungkapnya, Senin (07/11/2022).
Ia menjelaskan, dalam turnamen Dandim Cup 2022 Kabupaten Pamekasan, pihaknya mengontrak pemain bola volly Nasional dengan target mempertahankan juara 1.
“Ayunda sudah mengontrak 6 pemain Nasional, diantaranya Bang Azil, Dimas dan Irfan dengan target Ayunda menjadi tim kebanggaan, yakni masuk juara 1,” pungkasnya.
Penulis: RN
Editor: Heri