Penulis: Adam S/Kiki
BURU, SOROTPUBLIK.COM – Sebanyak tiga penambang liar diangkut ke Polres Pulau Buru, karena tertangkap lagi mendulang di Gunung Botak (GB), Rabu (17/07/2019) kemarin.
Kasubbag Humas Polres Buru, Ipda Dede Syamsi Rifai melaporkan, tiga penambang yang diangkut ke Mapolres Pulau Buru itu antara lain, Anji Waswat (33), Emang Manuputty (52), dan Yori Timpal (46).
“Dua penambang diketahui dari Ambon dan Yori Timpal asal Manado,” kata Ipda Dede.
Saat kedapatan menambang di GB, Yori, salah satu dari ketiga penambang, mengaku dirinya seorang pendeta agar tidak dibawa aparat.
Untuk mengorek informasi lebih lanjut dari ketiganya, aparat keamanan mengangkut mereka dengan kendaraan roda empat menuju Mapolres Pulau Buru di Namlea.
“Ketiga pelaku masih dalam penyelidikan,” ungkap Ipda Dede.