SUMENEP, SOROTPUBLIK.COM – Meninggalnya mantan Presiden Republik Indonesia yang ke-3, Bacharudin Jusuf Habibie yang akrab dipanggil BJ Habibie pada tanggal 11 September 2019 kemarin merupakan duka bangsa Indonesia.
Semua kalangan di berbagai daerah mengungkapkan rasa belasungkawa mereka dengan berbagai macam cara. Termasuk mahasiswa di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, pun tak ketinggalan mengenang jasa-jasa mantan Presiden Indonesia kelahiran Parepare, Sulawesi Selatan, 25 Juni 1936 itu.
Ratusan mahasiswa Universitas Bahauddin Mudhary (UNIBA) Batuan, Kabupaten Sumenep, melaksanakan shalat ghaib bersama yang ditujukan untuk mendiang BJ Habibie, Kamis (12/09/2019).
Pelaksanaan sholat ghaib itu pun terpaksa harus dilakukan secara bergantian lantaran musholla yang ada tidak cukup untuk menampung jumlah mahasiswa.
Nurholis, salah satu mahasiswa yang memimpin sholat ghaib mengaku, kegiatan itu merupakan wujud belasungkawa mahasiswa atas wafatnya BJ Habibie.
“Kami tidak memaksa teman-teman mahasiswa yang lain, namun ternyata hampir seluruh mahasiswa mau melaksanakan shalat ghaib,” ucapnya.
Usai melaksanakan shalat ghaib, mahasiswa kembali dikumpulkan di aula kampus untuk melaksanakan tahlil bersama, serta mendoakan mendiang BJ Habibie agar diterima di sisi Tuhan.
Wakil Rektor (Warek) Bidang Akademik UNIBA, Agung Purnomo mangaku, mendiang BJ Habibie merupakan panutan dalam dunia pendidikan. Sehingga, pihaknya selalu mendorong mahasiswa agar lebih giat dalam menempuh pendidikan.
“Kami akan mendorong mahasiswa menjadi lebih giat belajar untuk terus melanjutkan impian mendiang BJ Habibie memajukan indonesia,” tegas Agung.
Penulis: Hairul
Editor: Helmy