SUMENEP, SOROTPUBLIK.COM – Ratusan ton beras Raskin yang tersimpan di gudang Bulog Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur pada tanggal 15 Desember 2016 dinyatakan hagus.
Ainol Fatah, selaku Kepala Bulog Kabupaten Sumenep mengungkapkan, hangusnya ratusan ton beras Raskin tersebut disebabkan dalam penebusannya tidak lancar.
“Terbukti hingga hari terakhir penebusan dari tenggat waktu yang ditentukan sebagian desa tidak melakukan penebusan,” ungkapnya, Sabtu (17/12/2016).
Ia menjelaskan, terdapat 674 ton beras yang dikhususkan bagi masyarakat miskin (Raskin) hangus kerena tidak ditebus.
“Yang tidak melakukan penebusan Raskin tahun 2016, salah satunya di Kecamatan Manding sebanyak enam desa, dan tiga desa di Kecamatan Dungkek,” pungkasnya.
Penulis: Brewok
Editor: Heri