SIDOARJO, SOROTPUBLIK.COM – Gugus tugas Percepatan pencegahan Covid-19 terus berupaya melakukan pencegahan penyebaran virus. Salah satu cara yang dilakukannya yaitu melakukan rapid test dan atau tracing terhadap orang yang terpapar Covid 19.
Kali ini bertempat di Masjid Nurul Huda Desa Janti, Kecamatan Waru, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur satgas Covid 19 melakukan rapid test terhadap 93 jama’ah sholat tarawih pada Jum’at, 8 Mei 2020 pukul 20.00 WIB.
Dalam Sholat Tarawih tersebut, kebanyakan Jama’ah sudah berusia lebih dari 40 tahun, dengan hasil rapid test yaitu sebanyak 91 orang negatip dan 2 orang dinyatakan reaktif.
Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, petugas akan terus berupaya melakukan pencegahan penyebaran virus Covid-19 dengan melakukan patroli.
“Rapid test dan atau Tracing terhadap orang terpapar Covid-19 juga akan terus dilakukan guna mempercepat pemutusan mata rantai berkembangnya Covid-19 di masyarakat, sehingga pandemi ini akan cepat berakhir,” sebut Trunoyudo, Sabtu (09/05/2020).
Ia menambahkan, untuk dua jamaah yang dinyatakan reaktif usai menjalani rapid test berinisial M (25), dan S (60), keduanya merupakan warga Desa Janti, Kecamatan Waru, Sidoarjo.
Penulis: Redho
Editor: Heri