Penulis: Yusa’
Editor: Kiki
SUMENEP, SOROTPUBLIK.COM – Persiapan Pawai Obor dalam rangka perayaan 1 Muharram 1441 Hijriah yang akan digelar Ponpes An-Nur Desa Jelbudan, Kecamatan Dasuk, Kabupaten Sumenep pada Sabtu (31/08/2019) nanti malam, sudah hampir 100%.
Moh. Heriyanto, yang merupakan sponsor dari pihak media online sorotpublik.com menyampaikan, kegiatan perayaan 1 Muharram tersebut bukan hanya Pawai Obor. Namun, acara itu nantinya juga akan ada penukaran kupon berhadiah.
“Pawai obor 1 Muharram malam Minggu nanti gratis pendaftarannya, dan hadiahnya banyak sekali,” ungkapnya, Sabtu (31/08/2019) pagi.
Heri yang merupakan CEO PT Hak Media Production itu menambahkan, pelaksanaan kegiatan Pawai Obor 1 Muharram didukung oleh PAC GP Ansor, Banser, IPNU dan IPPNU Kecamatan Dasuk.
“Tanpa inisiatif KH. Imam Hafas Syakur dan dukungan beberapa rekan-rekan pemuda NU, acara ini tidak akan terselenggara sampai seratus persen,” imbuh Heri.
Pawai Obor akan dilepas pada pukul 19.00 WIB nanti malam di Jl. Raya Kecamatan Dasuk. Lokasi start, kata Heri, di Jl. Duek Batoh, Masjid Juk Korseh, Desa Jelbudan.