Polres Sumenep Gelar Sispamkota Jelang Pemilu 2019

Selasa, 26 Maret 2019 - 13:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gelar Sispamkota jelang Pemilu 2019 di halaman Mapolres Sumenep. (Foto: Hairul/SorotPublik)

Gelar Sispamkota jelang Pemilu 2019 di halaman Mapolres Sumenep. (Foto: Hairul/SorotPublik)

Penulis: Hairul/Kiki

SUMENEP, SOROTPUBLIK.COM – Polres Sumenep, Madura, Jawa Timur menggelar Sispamkota bersama aparat keamanan lainnya dalam rangka Ops Mantap Barata Semeru 2019 di Halaman Mapolres setempat. Selain petugas keamanan, acara tersebut disaksikan langsung oleh jajaran Forkompinda serta KPUD dan Bawaslu Sumenep.

Kapolres Sumenep, AKBP Muslimin menjelaskan, latihan Sispamkota itu guna menyiapkan seluruh pihak keamanan untuk menjaga kemanan dan ketertiban menuju pelaksanaan Pemilu 2019.

“Meski kami terus mengusahakan tindakan preventif, acara ini merupakan langkah penting untuk antisipasi jika terjadi hal tak terduga saat Pemilu,” ungkap AKBP Muslimin, Selasa (26/03/2019).

Sejumlah simulasi pengamanan Pemilu 2019 diperagakan dengan sangat baik. Salah satu yang paling menengangkan adalah simulasi penculikan salah satu paslon.

Segerombolan penculik bersenjata api berhasil mencegat rombongan salah satu Capres dan Cawapres saat akan menuju tempat kampanye. Mereka berhasil menculik dan membawa paslon sebagai sandra.

Adegan kemudian dilanjutkan saat tim kepolisian melakukan aksi penyelamatan yang diwarnai adu tembak. Hingga akhirnya para penculik dapat dilumpuhkan dan sandra dapat dibebaskan.

Simulasi menegangkan lainnya berlanjut saat adegan pengamanan saat warga ingin melakukan pembakaran Kantor KPUD. Barikade polisi bahu membahu menghalangi aksi anarkis warga. Lalu saat warga makin brutal, terpaksa petugas menembakkan gas air mata dan Water Canon untuk membubarkan massa.

Rangkaian aksi tersebut dilakukan untuk menggambarkan kesiapan seluruh petugas keamanan saat sudah terjun langsung ke lapangan guna memastikan Pemilu 2019 akan berjalan aman dan kondusif.

Berita Terkait

Zamrud Khan Menghadiri Sosialisi Pengawasan Partisipatif
SMAN 1 Kabupaten Sumenep Gelar Kongkow Art Festival
Plt Bupati Sumenep Musnahkan 37 Barang Bukti
Sumur Bor di Desa Batuputih Kenek Mengeluarkan Api
Puskesmas Moncek Gelar Kelas Kader Cakap Kakap
Puluhan Siswa di Wilayah Puskesmas Legung Diberikan Obat Cacing
Puskesmas Giligenting Investigasi Penderita TB
Puskesmas Batuan Laksanakan Kaji Tiru dan Workshop ILP

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 19:00 WIB

Zamrud Khan Menghadiri Sosialisi Pengawasan Partisipatif

Jumat, 22 November 2024 - 22:45 WIB

SMAN 1 Kabupaten Sumenep Gelar Kongkow Art Festival

Jumat, 22 November 2024 - 14:03 WIB

Plt Bupati Sumenep Musnahkan 37 Barang Bukti

Kamis, 21 November 2024 - 20:31 WIB

Sumur Bor di Desa Batuputih Kenek Mengeluarkan Api

Selasa, 19 November 2024 - 10:41 WIB

Puluhan Siswa di Wilayah Puskesmas Legung Diberikan Obat Cacing

Berita Terbaru

BERITA TERKINI

Zamrud Khan Menghadiri Sosialisi Pengawasan Partisipatif

Sabtu, 23 Nov 2024 - 19:00 WIB

BERITA TERKINI

SMAN 1 Kabupaten Sumenep Gelar Kongkow Art Festival

Jumat, 22 Nov 2024 - 22:45 WIB

ADVERTORIAL

Plt Bupati Sumenep Musnahkan 37 Barang Bukti

Jumat, 22 Nov 2024 - 14:03 WIB

BERITA TERKINI

Sumur Bor di Desa Batuputih Kenek Mengeluarkan Api

Kamis, 21 Nov 2024 - 20:31 WIB

ADVERTORIAL

Pemerintah Terus Berupaya Menurunkan Angka Stunting

Kamis, 21 Nov 2024 - 13:06 WIB