BURU, SOROTPUBLIK.COM – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Buru, Maluku diminta perhatikan masa depan atlet taekwondo yang berada di kabupaten setempat.
Sofyan Muhammad, salah satu atlet taekwondo mengungkapkan, bahwa saat ini Pemda Buru kurang memperhatikan masa depan para atlet.
“Banyak atlit taekwondo yang sudah berprestasi, namun hingga saat ini peran pemerintah kurang, dan hanya janji manis,” ungkapnya, Sabtu (20/07/2024).
Ia menjelaskan, yang diperlukan para atlet dipermuda dalam perkuliahan, tes CPNS, Polisi serta TNI.
“Seharusnya pemerintah sudah memperhatikan masa depan para atlet, terkhusus atlet yang berprestasi, sehingga tidak ada lagi atlet menjadi motor penggerak untuk mengharumkan nama daeranya,” tutupnya.
Penulis : Muhammad
Editor : Heri