Penulis: Hairul/Kiki
SUMENEP, SOROTPUBLIK.COM – Calon Wakil Presiden Nomor Urut 01, KH Ma’ruf Amin menyapa pendukungnya dalam Kampanye Akbar & Doa Bersama di Lapangan Parkir sebelah timur GOR A. Yani Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, Senin (01/04/2019) pukul 15.00 WIB.
Puluhan ribu pendukung Calon Wakil Presiden Nomor Urut 01 itu bersatu memberi dukungan untuk kemenangan di Pilpres pada April 2019 nanti.
KH Ma’ruf Amin, dalam orasi politiknya menegaskan, agar nanti saat pemilu warga Sumenep tidak boleh golput dan harus memberi dukungan suara pada Paslon Capres 01 yang berbaju putih.
“Pilih nomor satu yang berbaju putih. Saat ke TPS kita juga berbaju putih, mari kita putihkan TPS saat Pemilu,” ucap KH Ma’ruf Amin, Senin (01/04/2019).
Kiai Ma’ruf mengatakan, dirinya memiliki ikatan emosional yang kuat dengan warga Madura, mengingat beliau juga memiliki keturunan darah orang Madura. Sehingga, sudah sewajarnya warga Madura mendukung saudaranya.
Mantan Ketua MUI tersebut juga berjanji, jika dirinya terpilih nanti akan menlanjutkan dan memaksimalkan program yang sudah berjalan.
“Jika kami terpilih nanti, kami akan terus melakukan perbaikan infrastruktur, terutama di Madura,” ungkapnya.
Kampanye Akbar dan Doa Bersama itu kemudian diakhiri dengan simulasi pencoblosan surat suara pada Paslon Capres 01 Ir. Joko Widodo dan Dr. KH Ma’ruf Amin.