Ingkar Janji Bayar Pesangon, Ratusan Buruh Geruduk Kantor PT Laxmirani

Selasa, 29 Januari 2019 - 15:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ratusan buruh kembali melakukan aksi demo ke Kantor PT Laxmirani Mitra Garmindo Cicurug, Sukabumi. (Foto: Asep/SorotPublik)

Ratusan buruh kembali melakukan aksi demo ke Kantor PT Laxmirani Mitra Garmindo Cicurug, Sukabumi. (Foto: Asep/SorotPublik)

Penulis: Asep/Kiki

SUKABUMI, SOROTPUBLIK.COM – Ratusan buruh menggeruduk kantor PT Laxmirani Mitra Garmindo di Kp. Tenjo Ayu, Desa Tenjo, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Selasa (29/01/2019).

Mereka menagih janji hasil kesepakatan pembayaran uang pesangon dari pihak perusahaan yang akan dibayarkan pada tanggal 28 kemarin.

“Tetapi perusahaan ingkar janji dan tidak menepatinya, padahal demo ini sudah tiga kali kami demo,” ungkap Lusi, salah satu buruh yang ikut demo, Selasa (29/01/2019).

Menurutnya, para buruh sudah mengikuti aturan perusahaan. Namun hingga saat ini, pihak perusahaan tidak memberikan hak pesangon yang menjadi hak mereka.

“Sampai hari ini pihak perusahaan tidak memberikan hak pesangon kami sebanyak 240 orang dan yang masih bekerja 300 orang belum juga dibayar,” tegas Lusi.

Buruh lain menambahkan, mereka sudah bekerja selama 7 sampai 12 tahun. Tetapi meski sudah melakukan mediasi, pihak perusahaan tetap didak mau berbagi jawab.

“Perjanjian awal sudah disepakati, tapi dimentahkan lagi oleh perusahaan hasil pertemuan dengan pihak buruh,” tuturnya.

Hari ini, lanjut buruh tersebut, mereka masih mediasi kembali dengan pihak perusahaan.

“Dan kami masih menunggu hasil dari pertemuan ini,” imbuhnya.

Pada pertemuan hari ini, mediasi antara buruh dan pihak perusahaan melibatkan sejumlah instansi pemerintahan. Mulai dari Disnaker Kabupaten Sukabumi, pihak Kepolisian, dan Danamil Kecamatan Cicurug, Sukabumi.

Berita Terkait

Zamrud Khan Menghadiri Sosialisi Pengawasan Partisipatif
SMAN 1 Kabupaten Sumenep Gelar Kongkow Art Festival
Plt Bupati Sumenep Musnahkan 37 Barang Bukti
Sumur Bor di Desa Batuputih Kenek Mengeluarkan Api
Puskesmas Moncek Gelar Kelas Kader Cakap Kakap
Puluhan Siswa di Wilayah Puskesmas Legung Diberikan Obat Cacing
Puskesmas Giligenting Investigasi Penderita TB
Puskesmas Batuan Laksanakan Kaji Tiru dan Workshop ILP

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 19:00 WIB

Zamrud Khan Menghadiri Sosialisi Pengawasan Partisipatif

Jumat, 22 November 2024 - 22:45 WIB

SMAN 1 Kabupaten Sumenep Gelar Kongkow Art Festival

Jumat, 22 November 2024 - 14:03 WIB

Plt Bupati Sumenep Musnahkan 37 Barang Bukti

Kamis, 21 November 2024 - 20:31 WIB

Sumur Bor di Desa Batuputih Kenek Mengeluarkan Api

Selasa, 19 November 2024 - 10:41 WIB

Puluhan Siswa di Wilayah Puskesmas Legung Diberikan Obat Cacing

Berita Terbaru

BERITA TERKINI

Zamrud Khan Menghadiri Sosialisi Pengawasan Partisipatif

Sabtu, 23 Nov 2024 - 19:00 WIB

BERITA TERKINI

SMAN 1 Kabupaten Sumenep Gelar Kongkow Art Festival

Jumat, 22 Nov 2024 - 22:45 WIB

ADVERTORIAL

Plt Bupati Sumenep Musnahkan 37 Barang Bukti

Jumat, 22 Nov 2024 - 14:03 WIB

BERITA TERKINI

Sumur Bor di Desa Batuputih Kenek Mengeluarkan Api

Kamis, 21 Nov 2024 - 20:31 WIB

ADVERTORIAL

Pemerintah Terus Berupaya Menurunkan Angka Stunting

Kamis, 21 Nov 2024 - 13:06 WIB