Penulis: Heri/Mi/Kiki
SUMENEP, SOROTPUBLIK.COM – Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Sumenep melakukan Sosialisasi Program SD Rujukan dan Penguatan Mutu Pendidikan di SDN Pangarangan III, Sabtu (20/07/2019).
Selain untuk SDN Pangarangan III, sosialisasi yang dihadiri Kepala Dinas Pendidikan, Kabid Dikdas dan Pengawas itu juga untuk Sekolah Imbas.
Kepala Disdik Sumenep, Bambang Irianto mengatakan sangat mendukung program tersebut karena dapat mempercepat pemerataan mutu pendidikan di sekolah dasar.
“Ini selaras dengan keinginan Bapak Bupati melalui Dinas Pendidikan untuk merevolusi sistem pendidikan di Kabupaten Sumenep menuju yang lebih baik,” ungkap Bambang, Sabtu (20/07/2019).
Menurut dia, sosialisasi itu dilaksanakan sebagai persiapan pengimbasan penguatan praktik, baik pemenuhan SNP, penerapan SPMI, MBS serta penguatan pembelajaran dan penilaian serta ekstrakurikuler.
“Saya berharap sosialisasi ini bisa menjadi pijakan untuk selanjutnya Program SD Rujukan dan Penguatan Mutu Pendidikan dilaksanakan dengan baik dan sukses,” pungkas Bambang.