Belum Sampai Satu Bulan Selesai Dikerjakan, Jembatan Desa Pakondang Ambruk

oleh

Penulis : Doess

SUMENEPSOROTPUBLIK.com  –  Keseriusan pengerjaan infrastruktur di perdesaan patut dipertanyakan. Pasalnya pembangunan jembatan di Dusun Balang, Desa Pakondang, Kecamatan Rubaru, Kabupaten Sumenep, Madura jawa timur yang baru selesai tidak sampai bulan sudah ambruk.

Warga Desa setempat, Inisial AS, menyebutkan, jembatan itu ambruk pada hari minggu  tiga hari lalu, ambruknya jembatan itu diduga karena pengerjaannya tidak tepat dan tidak sesuai petunjuk tekhnis.

“Panjang jembatan yang ambruk itu sekitar 10 meter lebar 2,5 meter,” Kata AS menjelaskan, Rabu (05/10/2016).

Menurutnya, jembatan itu merupakan akses utama warga ke pasar lenteng, bila tidak segera diperbaiki warga tidak bisa bepergian ke lenteng.

“Dana yang digunakan untuk pembangunan jembatan yang sudah ambruk itu sebesar Rp137 juta lebih, menggunakan Dana Desa (DD) tahun 2016,” Paparnya.

Atas ambruknya jembatan ini warga berharap agar segera diperbaiki, mengingat jembatan itu merupakan akses utama ke kampung Bille Tompok Desa Daramista, Kecamatan Lenteng.

No More Posts Available.

No more pages to load.