Bayi Laki-laki Baru Lahir di Situbondo Ditemukan di Pinggir Pembuangan Sampah

Kamis, 15 November 2018 - 10:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lokasi ditemukannya bayi laki-laki baru lahir dalam keadaan sehat di pinggir penampungan sampah sementara, Kampung Timur, Desa Asembagus, Kecamatan Asembagus, Situbondo, Jawa Timur. (Foto: Ainur/SorotPublik)

Lokasi ditemukannya bayi laki-laki baru lahir dalam keadaan sehat di pinggir penampungan sampah sementara, Kampung Timur, Desa Asembagus, Kecamatan Asembagus, Situbondo, Jawa Timur. (Foto: Ainur/SorotPublik)

Penulis: Ainur/Kiki

SITUBONDO, SOROTPUBLIK.COM – Seorang bayi laki-laki yang baru lahir ditemukan warga dalam keadaan sehat di pinggir penampungan sampah sementara, Kampung Timur, Desa Asembagus, Kecamatan Asembagus, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, Kamis, (15/11/2018).

Berdasarkan keterangan saksi, Sahyani, bayi tersebut ditemukan sekitar pukul 05:00 WIB saat hendak berangkat menuju rumah Saiful untuk membantu persiapan Maulid Nabi.

Diceritakan, sampai di lokasi penemuan, Sahyani mendengar suara seperti kucing. Namun setelah dilihat, suara itu ternyata dari seorang bayi.

“Kemudian saya langsung mengambil bayi tersebut dan dibawa pulang ke rumah. Setelah itu, saya menghubungi Kepala Desa dan kemudian bersama-sama membawa bayi tersebut ke bidan untuk diberi perawatan,” terang Sahyani, saksi sekaligus penemu bayi malang itu, Kamis (15/11/2018).

Sementara Kapolsek Asembagus, AKP Sugiono mengatakan, saat ini pihak kepolisian terus melakukan pemeriksaan terhadap bayi yang memiliki berat sekitar 3 kg, panjang 49 cm tersebut. Hal itu bertujuan untuk mengidentifikasi pelaku tindak kriminal atau keluarga korban yang tega membuang.

“Petugas telah mengamankan barang bukti berupa kaos bayi, kain bayi (gedong) yang masih ada bercak darah guna proses penyelidikan lebih lanjut,” katanya.

Hingga berita ini diturunkan, bayi laki-laki itu masih dalam perawatan bidan desa. Menurut AKP Sugiono, itu akan berlangsung sambil menunggu hasil penyelidikan.

“Kami harap apabila warga ada informasi dapat segera disampaikan ke Polsek,” imbaunya.

Berita Terkait

Kades Jabaan Bayar Puluhan Juta Untuk Mendapatkan P3-TGAI
Beberapa Warga di Desa Rajun Keluhkan Jalan Rusak
Pembangunan Ruang Kelas Baru SDN Lapa Laok II Jadi Sorotan
Oknum di SMPN 1 Dasuk Lakukan Pungutan Liar
Dugaan Korupsi 114 Milyar Ditangani Polda Jatim Tidak Jelas
Bappeda Sumenep Genjot Penguatan Sektor Unggulan
Jalan Mengelupas di Desa Ambunten Tengah Ditelantarkan
P3-TGAI di Desa Ellak Daya Jadi Sorotan LPK

Berita Terkait

Rabu, 19 November 2025 - 09:16 WIB

Kades Jabaan Bayar Puluhan Juta Untuk Mendapatkan P3-TGAI

Rabu, 19 November 2025 - 06:33 WIB

Beberapa Warga di Desa Rajun Keluhkan Jalan Rusak

Selasa, 18 November 2025 - 14:24 WIB

Pembangunan Ruang Kelas Baru SDN Lapa Laok II Jadi Sorotan

Senin, 17 November 2025 - 12:45 WIB

Oknum di SMPN 1 Dasuk Lakukan Pungutan Liar

Minggu, 16 November 2025 - 10:22 WIB

Dugaan Korupsi 114 Milyar Ditangani Polda Jatim Tidak Jelas

Berita Terbaru

BERITA TERKINI

Kades Jabaan Bayar Puluhan Juta Untuk Mendapatkan P3-TGAI

Rabu, 19 Nov 2025 - 09:16 WIB

BERITA TERKINI

Beberapa Warga di Desa Rajun Keluhkan Jalan Rusak

Rabu, 19 Nov 2025 - 06:33 WIB

BERITA TERKINI

Pembangunan Ruang Kelas Baru SDN Lapa Laok II Jadi Sorotan

Selasa, 18 Nov 2025 - 14:24 WIB

BERITA TERKINI

Oknum di SMPN 1 Dasuk Lakukan Pungutan Liar

Senin, 17 Nov 2025 - 12:45 WIB

BERITA TERKINI

Dugaan Korupsi 114 Milyar Ditangani Polda Jatim Tidak Jelas

Minggu, 16 Nov 2025 - 10:22 WIB