Penulis: Fin
Editor: Heri
SUMENEP, SOROTPUBLIK.COM – Sejalan dengan peningkatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. H. Moh. Anwar Sumenep juga diikuti dengan peningkatan fasilitas yang dibutuhkan oleh masyarakat Kabupaten Sumenep.
Hal ini dilakukan oleh pihak RSUD dr H. Moh. Anwar Sumenep untuk mempermudah masyarakat Kabupaten Sumenep menjalankan pengobatan. Karena selama ini masyarakat banyak yang berobat ke luar Kabupaten Sumenep. Karena di Sumenep kekurangan fasilitas. Maka dari itu penyediaan tersebut di lakukan oleh pihak RSUD dr. H Moh. Anwar.
“Fasilitas unggulan RSUD ada lima sekarang. yang itu baru di tambahkan. Hal ini dilakukan agar masyarakat semakin mudah untuk berobat. Agar tidak ke luar kota lagi,” tutur direktur RSUD H.Moh.Anwar Fitril Akbar kepada sorotpublik.com Kamis (26/11/2015).
Adapun fasilitas unggulan RSUD dr H. Moh. Anwar Sumenep adalah Alat radiologi, USG-4D, CT-Scan ventilator dan digital radiologi.
Selain dari itu menu pelayanan RSUD dr. H. Moh. terdiri dari rawat jalan, dan rawat inap serta penunjang pelayanan..
Rawat jalan terdiri dari poliklinik bedah, poliklinik penyakit dalam, poliklinik obstetrik dan genikologi, poliklinik anak, poliklinik gigi dan mulut, poliklinik mata, poliklinik syaraf, poliklinik telinga hidung tenggorokan, instalasi hemodialisis, poliklinik rehabilitasi medis, instalasi rawab darurat, instalasi bedah sentral, poliklinik, gizi, poliklinik jiwa, poliklinik VCT.
Sementara rawat inap terdiri dari, graham rawat inap utama (GRIU), ruang perawatan penyakit dalam, ruang perawatan bedah, ruang perawatan anak, ruang perawatan obstetrik dan genikologi, ruang perawatan intensif, ruang perawatan intermedia.
Untuk penunjang pelayanan terdiri dari dua. Pertama, penunjang pelayan medik yang terdiri dari laboratorium, instalasi radiologi, instalasi gizi, instalasi farmasi, instalasi CSSD, ambulance, dan rehab medik. Kedua, penunjang pelayanan non medik adalah instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit, instalasi pemulangan jelazah, instalasi sanitasi,sekuriti, laundry, SIM RS, front office, ISO, instalasi peduli pelanggan, K3.
Tidak hanya itu Rumah Sakit dr. H. Moh Anwar Sumenep tanggal 15 Juni sampai dengan 24 Juni 2015 telah mengadakan survey tahap pertama kepuasan kepada masyarakat. Berpedoman kepada Peraturan Bupati Sumenep Nomor: 33 Tahun 2014 tentang Pedoman Umum Penyusunan Survei Kepuasan Masyarakat terhadap Unit Pelayanan di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumenep.
Survei dilaksanakan kepada 204 responden masyarakat yang menerima pelayanan dari seluruh unit pemberi pelayanan di Rumah Sakit dr. H. Moh Anwar Sumenep baik rawat inap, rawat jalan, maupun unit penunjang.
“Kami juga mencari tau apakah masyarakat puas akan pelayanan yang diberikan kami kepada meraka, atau malah sebaliknya. Kami melakukan survy, agar kinerja kami bisa di ketahui. Intinya kami akan semakin meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” tutur Fitril Akbar.