Penulis : Brewok/Doess
SUMENEP, SOROTPUBLIK.com – Pemberdayaan di semua sektor bisa dilakukan oleh semua element masyarakat sesuai dengan metode dan caranya masing-masing.
Ada banyak macam pemberdayaan yang bisa dilakukan oleh masyrakat. Salah satunya adalah, mengingatkan orang lain untuk maju dan meninggalkan perbuatan yang tidak baik dalam kehidupannya termasuk sudah melakukan pemberdayaan.
Untuk media selaku pengabar berita kepada masyarakat luas, langkah yang tepat dan harus dilakukan adalah menulis atau menyampaikan berita yang bisa mencerdaskan masyarakat, tentunya dengan data yang valid, berita yang positif dan objektif.
Sesuai dengan perkembangan zaman yang semakin maju, saat ini sangat banyak aneka macam media, diantaranya media elektronik (TV dan Radio) Cetak dan yang lagi ngetrend adalah media online.
“Keberadaan media sangat membantu pemerintah terutama pemerintah daerah (pemda) di Kabupaten Sumenep, Madura Jawa Timur,” Kata Kepala BPMP-KB Sumenep, Ahmad Masuni kepada Sorot Publik.com.
Untuk itu saya pribadi mengucapkan ” Selamat Ulang Tahun” yang Ke-1 kepada Sorotpublik.com. Semoga sajian beritanya bisa mendidik dan mengerti persoalan yang terjadi di masyarakat.
“Kedepannya semoga sorotpublik.com. lebih bijak dan adil dalam menyampaikan kabar berita, berimbang juga beritanya antara kabar berita yang positif dan yang negatif,” Harapnya.