Penulis : Doess
SUMENEP, SOROTPUBLIK.com – Hingga kini, kasus pelecehan seksual terhadap anak dibawah umur di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, terus mengalami peningkatan.
Berdasarkan data di Badan Pemberdayaan Masyarakat Perempuan dan Keluarga Berencana ( BPMP-KB ) Sumenep, kasus kekerasan seksual terhadap anak di bawah umur yang terjadi disejumlah daerah terus meningkat.
Kabid Pemberdayaan Perempuan, BPMP-KB Sumenep, Linda Mardiana, menyatakan, di Bulan September 2016, pihaknya sudah menangani 53 laporan dari 15 kasus. Selasa (13/9/16)
“ Dan saat ini kami lagi menangani 6 kasus baru,” Tukasnya.
Dikatakan Linda, guna menekan bertambah jumlah kasus pelecehan terhadap anak dibawah umur. Pihaknya mengaku telah melakukan sosialisasi hingga ke masyarakat yang tinggal di perdesaan.
Menurutnya, bila di tahun 2015 lalu, hanya melakukan sosialisasi ditingkat kecamatan. Ditahun 2016 ini sudah melakukan sosialisasi ke tingkat Desa.
“faktor utama terjadinya pelecehan seksual terhadap anak diduga kuat karena kurangnya pengawasan dari orang tua,” Terangnya.
Untuk itu, pihaknya menghimbau agar para orang memperketat pengawasan terhadap anaknya, terutama dalam penggunaan Gadget agar tidak sembarangan mengakses internet.