Penulis : Doess
Editor : Red
SUMENEP , sorotpublik.com
MINGGU (29/05/2016).
Warga Desa Lebbeng Barat, Kecamatan Pasongsongan, Kabupaten Sumenep, Madura Jawa Timur,mengeluhkan poros jalan desa yang menghubugkan antar kecamatan yang sekitar sepuluh tahun lebih dibiarkan rusak.
Akibat tidak segera diperbaiki, kondisi jalan kian rusak parah, aspal yang menempel tinggal sedikit, dan lubang tersebar merata di poros jalan. Tak ayal jalan rusak sepanjan lima kilo meter kerap menimbulkan kecelakaan.
” Jalan ini merupakan jalan poros di desa kalebbengan barat, menghubungkan ke kecamatan pasongsongan dan Kecamatan guluk-guluk,” Kata Ahmad Sa’ie, warga desa setempat, Minggu, 29/05/16.
Menurutnya, sudah sangat lama sekali warga merindukan jalan bagus ini. “namun sampai sekarang sudah sepuluh tahun lebih, jalan tak kunjung diperbaiki dan kondisinya semakin rusak parah”. Tuturnya.
Sementara, Ainul Anwar, warga yang sama juga mengatakan, bila diperbaiki jalan ini akan memperlancar perekonomian warga.
” Terus terang kami di desa lebbeng barat merasa terisolasi dan sangat sulit untuk bepergian jauh, terutama di musim hujan seperti sekarang ini, jalan di desanya susah dilalui kendaraan bermotor,” Ungkapnya.