Dukun Asal Sumenep Disandra Di Bangkalan

Sabtu, 30 Januari 2016 - 08:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sorotpublik.com – Bangkalan, Warga Sumenep berinisial S-M hanya bisa tertunduk saat diperiksa oleh penyidik Unit Pidum Polres Bangkalan. Beberapa jam sebelumnya, ia sempat menjadi korban penyanderaan oleh warga desa Parseh, Bangkalan, berinisial S.

Polisi menyatakan, kasus ini berawal saat S mengobati salah seorang keluarganya kepada S-M. Lalu beberapa hari kemudian, sang tabib S-M diundang oleh S ke rumahnya dengan alasan hendak mengobati anggota keluarganya yang lain. S-M pun datang bersama sopirnya naik mobil.

“Namun sesampai di lokasi, kedua orang ini malah disandera S bersama sejumlah orang rumah tersebut”,kata Kasat Reskrim Polres Bangkalan, AKP Adi Wira jumat (29/1/2015).

Mantan Kapolsek Arosbaya ini menambahkan, S bahkan meminta uang tebusan ratusan juta rupiah kepada  keluarga S-M. “Tak kalah gertak, keluarga korban lalu melaporkan ke polisi. Kemudian ya kita tindak lanjuti mendatangi TKP”,tambah Adi Wira.

Namun rupanya S keder mendengar keluarga S-M melapor ke polisi. Korban pun dilepas. “Saat kita mendekati TKP, kita bertemu dengan S-M di jalan naik mobil bersama sopirnya. Tapi kita tetap ke rumah S dan menangkapnya”,papar Adi Wira lagi.

Selain masih memeriksa S-M yang berstatus sebagai korban sekaligus saksi, polisi juga akan mendalami peran S dalam kasus penyanderaan ini. Termasuk senjata tajam milik S yang turut diamankan polisi.

Diduga, aksi penyanderaan ini dilatar belakangi karena S-M dianggap gagal menyembuhkan pasien dari keluarga S. “Kalau motifnya kita belum tahu pasti karena kita sementara baru memeriksa korban (S-M)”,pungkas Adi Wira. (MC/Fin)

Berita Terkait

Zamrud Khan Menghadiri Sosialisi Pengawasan Partisipatif
SMAN 1 Kabupaten Sumenep Gelar Kongkow Art Festival
Plt Bupati Sumenep Musnahkan 37 Barang Bukti
Sumur Bor di Desa Batuputih Kenek Mengeluarkan Api
Puskesmas Moncek Gelar Kelas Kader Cakap Kakap
Puluhan Siswa di Wilayah Puskesmas Legung Diberikan Obat Cacing
Puskesmas Giligenting Investigasi Penderita TB
Puskesmas Batuan Laksanakan Kaji Tiru dan Workshop ILP

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 19:00 WIB

Zamrud Khan Menghadiri Sosialisi Pengawasan Partisipatif

Jumat, 22 November 2024 - 22:45 WIB

SMAN 1 Kabupaten Sumenep Gelar Kongkow Art Festival

Jumat, 22 November 2024 - 14:03 WIB

Plt Bupati Sumenep Musnahkan 37 Barang Bukti

Kamis, 21 November 2024 - 20:31 WIB

Sumur Bor di Desa Batuputih Kenek Mengeluarkan Api

Selasa, 19 November 2024 - 10:41 WIB

Puluhan Siswa di Wilayah Puskesmas Legung Diberikan Obat Cacing

Berita Terbaru

BERITA TERKINI

Zamrud Khan Menghadiri Sosialisi Pengawasan Partisipatif

Sabtu, 23 Nov 2024 - 19:00 WIB

BERITA TERKINI

SMAN 1 Kabupaten Sumenep Gelar Kongkow Art Festival

Jumat, 22 Nov 2024 - 22:45 WIB

ADVERTORIAL

Plt Bupati Sumenep Musnahkan 37 Barang Bukti

Jumat, 22 Nov 2024 - 14:03 WIB

BERITA TERKINI

Sumur Bor di Desa Batuputih Kenek Mengeluarkan Api

Kamis, 21 Nov 2024 - 20:31 WIB

ADVERTORIAL

Pemerintah Terus Berupaya Menurunkan Angka Stunting

Kamis, 21 Nov 2024 - 13:06 WIB