SUMENEP, SOROTPUBLIK.COM – Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Masalembu, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur gelar pelantikan Pengurus Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) priode 2025-2026.
Anik Rekno Winarni, selaku Kepala SMAN 1 Masalembu mengungkapkan terimakasih kepada para pengurus OSIS priode 2024-2025 yang telah amanah dalam menjalankan tugasnya.
“Saya sampaikan terimakasih kepada pengurus OSIS yang sebelumnya dalam menjalankan amanah sesuai apa yang kita inginkan,” ungkapnya, Senin (22/09/2025).
Ia berharap, pengurus OSIS periode 2025-2026 bisa menjadi teladan bagi para siswa dan siswi SMAN 1 Masalembu untuk kedisplinan, tanggung jawab, kejujuran serta membawa SMANBO lebih berprestasi.
“Semoga kepengurusan OSIS priode 2025-2026 bisa membawa SMAN 1 Masalembu lebih berprestasi dan terus berovasi dalam bidang apapun,” tutupnya.
Penulis : Brewok
Editor : Heri

















