SUMENEP, SOROTPUBLIK.COM – Kepala Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN 1) Dasuk, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur jadi sorotan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Pemerhati Lingkungan terkait banyak nya siswa dan siswi yang hingga saat ini tidak taat berlalu lintas.
Sugandi, selaku Ketua LSM Permerhati Lingkungan mengungkapkan, berdasarkan temuannya di lapangan, bahwa di SMPN 1 Dasuk masih banyak para siswa yang berkendara roda dua tidak menggunakan helm.
“Kenapa pihak sekolah tidak melakukan teguran kepada siswa dan siswinya yang masih menggunakan kendaraan roda dua dan tidak menggunakan helm,” ungkapnya, Rabu (22/02/2023).
Sementara itu Pelaksana Tugas (Plt) Kepala SMPN 1 Dasuk mengaku sudah melakukan sosialisasi terkait tertib berlalu lintas dari pihak Polres Sumenep.
“Kalok seandainya siswa tetap seperti itu, tetap bawa sepeda itu sudah diluar anu kita,” pungkas Suratno.
Penulis: Heri
Editor: Red