SUMENEP, SOROTPUBLIK.COM – Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur canangkan program “Lu Ganteng Pa” guna mempertahankan populasi sapi lokal yang berada di Pulau Madura.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) Kabupaten Sumenep mengaku sudah menetapkan pengembangan wilayah sumber bibit (Wilsumbit) di empat kecamatan seperti Guluk-Guluk, Ganding, Lenteng dan Kecamatan Pasongsongan.
“Untuk menjaga kelestarian sapi Madura, bisa melalui perkawinan sapi Madura, atau disuntikkan straw yang siap didistribusikan ke Sumenep,” tutur Arif Firmanto, Senin (21/02/2022).
Arif Firmanto menambahkan, banyaknya masyarakat pindah beternak sapi madrasin “madura limosin”, posisi populasi sapi Madura di Sumenep terancam. Apalagi perubahan tersebut, dipicu oleh meningkat permintaan pasar akan sapi hasil persilangan sapi Madura limosin.
“Diakui atau tidak, kemurnian sapi Madura saat ini mulai tergerus,” tambahnya.
Ia berharap, dengan adanya program “Lu Ganteng Pa” para peternak sapi Madura tetap menjaga kwalitas yang menjunjung martabat sapi Madura tetap dikenal sapi unggul serta istimewa.
Penulis: Brewok
Editor: Heri