Lagi, Bhayangkari Polres Sumenep Bagi-bagi Takjil Gratis

Selasa, 14 Mei 2019 - 20:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Sumenep, AKBP Muslimin, S.Ik dan Ketua Bhayangkari Ratna Muslim bersama jajaran Polres dan Bhayangkari Sumenep saat berbagi Takjil gratis. (Foto: Ist/SorotPublik)

Kapolres Sumenep, AKBP Muslimin, S.Ik dan Ketua Bhayangkari Ratna Muslim bersama jajaran Polres dan Bhayangkari Sumenep saat berbagi Takjil gratis. (Foto: Ist/SorotPublik)

Penulis: Mi/Kiki

SUMENEP, SOROTPUBLIK.COM – Bhayangkari Polres Sumenep, Madura, Jawa Timur akhirnya kembali melakukan bagi-bagi Takjil gratis, Selasa sore (14/05/2019).

Kali ini kegiatan sosial tersebut digelar di depan rumah dinas Kapolres Sumenep, AKBP Muslimin, S.Ik, di Jl. Urip Sumoharjo No.35, Mastasek, Pabian, Kecamatan Kota Sumenep.

Sebagai diungkapkan Ketua Bhayangkari, Ratna Muslimin sebelumnya, Kapolres Sumenep turun langsung dalam kegiatan tersebut.

Selain Kapolres yang didampingi Bhayangkari dan beberapa personel Polres Sumenep, hadir pula sejumlah personel dari Kodim 0827 Sumenep sebagai wujud sinergitas antara Polri dan TNI.

“Kami melakukan ini semata-mata berbagi dengan masyarakat dalam suasana Ramadhan 1440 H/2019, dengan memberikan takjil berupa minuman dan lain sebagainya,” kata Kapolres Muslimin, Selasa (14/05/2019).

Setelah berbagi takjil yang dilanjutkan dengan buka puasa bersama, segenap jajaran Polres dan Kodim 0827 Sumenep diwajibkan untuk Shalat Tarawih bersama masyarakat.

“Momen Bulan Suci Ramadhan 1440 Hijriah merupakan kesempatan yang tepat untuk mempererat tali silaturahmi. Polri dan TNI melaksanakan tarawih bersama, berbaur jadi satu, jalin sinergitas demi terciptanya suasana kondusif di wilayah Kabupaten Sumenep,” jelas AKBP Muslimin.

Berita Terkait

Ma’ati Menjadi Korban Hipnotis Orang Tak Dikenal
Proyek Rabat Beton di Desa Lalangon Jadi Sorotan
Rabat Beton di Desa Lalangon Mulai Mengalami Kerusakan
Bupati Sumenep Segera Selesaikan Permasalahan Listrik
RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep Ciptakan Pelayanan Terbaik
Dinkes P2KB Sumenep Prioritas Pelayanan Kesehatan Gratis
Sejumlah Kepala Desa Dipanggil Kejari Sumenep
BPRS dan Dinkes P2KB Sumenep Kompak Support Kegiatan Ketupatan

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 09:47 WIB

Ma’ati Menjadi Korban Hipnotis Orang Tak Dikenal

Kamis, 17 April 2025 - 10:45 WIB

Proyek Rabat Beton di Desa Lalangon Jadi Sorotan

Rabu, 16 April 2025 - 09:18 WIB

Rabat Beton di Desa Lalangon Mulai Mengalami Kerusakan

Senin, 14 April 2025 - 12:16 WIB

Bupati Sumenep Segera Selesaikan Permasalahan Listrik

Jumat, 11 April 2025 - 09:31 WIB

RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep Ciptakan Pelayanan Terbaik

Berita Terbaru

BERITA TERKINI

Ma’ati Menjadi Korban Hipnotis Orang Tak Dikenal

Jumat, 18 Apr 2025 - 09:47 WIB

BERITA TERKINI

Proyek Rabat Beton di Desa Lalangon Jadi Sorotan

Kamis, 17 Apr 2025 - 10:45 WIB

BERITA TERKINI

Rabat Beton di Desa Lalangon Mulai Mengalami Kerusakan

Rabu, 16 Apr 2025 - 09:18 WIB

BERITA TERKINI

Bupati Sumenep Segera Selesaikan Permasalahan Listrik

Senin, 14 Apr 2025 - 12:16 WIB

ADVERTORIAL

RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep Ciptakan Pelayanan Terbaik

Jumat, 11 Apr 2025 - 09:31 WIB