Hari Ini, Calon Pemilih Pemilu 2019 Boleh Bawa Kartu Saku ke Bilik Suara

Rabu, 17 April 2019 - 05:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi Pencoblosan di Bilik Suara pada Pemilu. (Foto: Ist/Net)

Ilustrasi Pencoblosan di Bilik Suara pada Pemilu. (Foto: Ist/Net)

Penulis: Mi/Kiki

SUMENEP, SOROTPUBLIK.COM – Hari ini, Rabu (17/04/2019), calon pemilih Pemilu diperbolehkan membawa gambar atau kartu saku calon legislatif dan Presiden peserta Pemilu 2019 saat melakukan pencoblosan.

“Calon pemilih boleh membawa gambar atau kartu saku caleg, calon pasangan presiden maupun DPD ke bilik suara, karena memang tidak ada aturan yang melarang termasuk tidak diatur dalam Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU),” kata Komisioner KPU Sumenep, Rahbini, Selasa (16/04/2019) kemarin.

Kartu saku tersebut, lanjut Rahbini, boleh dibawa ke bilik suara jika khawatir calon pemilih lupa terhadap calon yang akan dipilihnya. Bukan sebagai alat untuk mengajak atau memobilisasi pemilih lainnya untuk mencoblos calon pilihannya.

“Yang penting kartu saku itu untuk dirinya sendiri, bukan untuk mempengaruhi pemilih lainnya,” tegasnya.

Rahbini berharap, semua masyarakat dan para kandidat peserta Pemilu 2019 sama-sama menjaga suasana agar kondusifitas tetap terjamin, sehingga pelaksanaan pesta demokrasi secara serentak berjalan damai. Sebab, kondusifitas ini bukan hanya tanggung jawab pihak keamanan, tetapi semua masyarakat.

“Mari kita jaga bersama agar Pemilu ini berjalan damai, jujur dan adil serta sesuai harapan bersama,” harapnya.

Untuk diketahui, jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) Sumenep pada Pemilu 2019 sebanyak 872.764 orang. Jumlah tersebut terdiri dari 410.522 laki-laki dan 462.242 perempuan. Mereka akan menyalurkan suaranya di 4.315 Tempat Pemungutan Suara (TPS) hari ini.

Berita Terkait

Disdik Sumenep Gelar Pendampingan Pengelolaan Bos
Ma’ati Menjadi Korban Hipnotis Orang Tak Dikenal
Proyek Rabat Beton di Desa Lalangon Jadi Sorotan
Rabat Beton di Desa Lalangon Mulai Mengalami Kerusakan
Bupati Sumenep Segera Selesaikan Permasalahan Listrik
RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep Ciptakan Pelayanan Terbaik
Dinkes P2KB Sumenep Prioritas Pelayanan Kesehatan Gratis
Sejumlah Kepala Desa Dipanggil Kejari Sumenep

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 12:36 WIB

Disdik Sumenep Gelar Pendampingan Pengelolaan Bos

Jumat, 18 April 2025 - 09:47 WIB

Ma’ati Menjadi Korban Hipnotis Orang Tak Dikenal

Kamis, 17 April 2025 - 10:45 WIB

Proyek Rabat Beton di Desa Lalangon Jadi Sorotan

Rabu, 16 April 2025 - 09:18 WIB

Rabat Beton di Desa Lalangon Mulai Mengalami Kerusakan

Senin, 14 April 2025 - 12:16 WIB

Bupati Sumenep Segera Selesaikan Permasalahan Listrik

Berita Terbaru

BERITA TERKINI

Disdik Sumenep Gelar Pendampingan Pengelolaan Bos

Minggu, 20 Apr 2025 - 12:36 WIB

BERITA TERKINI

Ma’ati Menjadi Korban Hipnotis Orang Tak Dikenal

Jumat, 18 Apr 2025 - 09:47 WIB

BERITA TERKINI

Proyek Rabat Beton di Desa Lalangon Jadi Sorotan

Kamis, 17 Apr 2025 - 10:45 WIB

BERITA TERKINI

Rabat Beton di Desa Lalangon Mulai Mengalami Kerusakan

Rabu, 16 Apr 2025 - 09:18 WIB

BERITA TERKINI

Bupati Sumenep Segera Selesaikan Permasalahan Listrik

Senin, 14 Apr 2025 - 12:16 WIB