Logistik Pemilu 2019 untuk Kepulauan Dibungkus Pakai Kantong Plastik

Jumat, 8 Maret 2019 - 18:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Proses pengepakan kotak suara untuk kepulauan dengan plastik di gudang logistik KPUD Sumenep. (Foto: Hairul/SorotPublik)

Proses pengepakan kotak suara untuk kepulauan dengan plastik di gudang logistik KPUD Sumenep. (Foto: Hairul/SorotPublik)

Penulis: Hairul/Kiki

SUMENEP, SOROTPUBLIK.COM – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, harus bekerja lebih ekstra dalam mempersiapkan pendistribusian logistik Pemilu 2019 ke sejumlah daerah.

Hal tersebut khususnya diperlukan untuk daerah kepulauan, di mana pengepakan dan pembungkusan logistik memakai pelindung menggunakan kantong plastik.

Ketua KPUD Sumenep, Abd. Warits mengungkapkan, pihaknya sekarang lebih mengutamakan pengepakan untuk daerah kepulauan.

“Saat ini kami lebih fokus pada pengepakan logistik untuk kepulauan, karena jaraknya memang yang jauh dan medan yang lebih sulit,” ujarnya, Jumat (08/03/2019).

Pasalnya, kata Warits, sebagai kabupaten yang memiliki daerah kepulauan terbanyak di Jawa Timur, logistik kotak suara Pemilu 2019 yang terbuat dari bahan ini akan dikirim melalui jalur laut.

Karena itu, memang harus dibungkus dengan plastik untuk mencegah masuknya air dan merusak kotak suara saat didistribusikan.

Pengepakan dilakukan dengan memasukkan logistik berupa surat suara dan lainnya ke dalam kotak suara. Baru setelah itu, kotak suara dirakit dan dibungkus dengan plastik agar saat disebrangkan air tidak bisa masuk.

“Pengepakan untuk dapil 6 dan 7 yang meliputi daerah kepulauan di bagian timur Pulau Madura, seperti pulau Kangean dan Masalembu,” lanjut Warits.

Sekitar 1.500 kotak suara untuk daerah kepulauan, saat ini masih dalam tahap pengepakan. Mengingat cuaca yang tidak menentu, pengepakan tersebut sengaja dikerjakan lebih awal untuk memastikan H-15 logistik sudah rampung didistribusikan.

Berita Terkait

Zamrud Khan Menghadiri Sosialisi Pengawasan Partisipatif
SMAN 1 Kabupaten Sumenep Gelar Kongkow Art Festival
Plt Bupati Sumenep Musnahkan 37 Barang Bukti
Sumur Bor di Desa Batuputih Kenek Mengeluarkan Api
Puskesmas Moncek Gelar Kelas Kader Cakap Kakap
Puluhan Siswa di Wilayah Puskesmas Legung Diberikan Obat Cacing
Puskesmas Giligenting Investigasi Penderita TB
Puskesmas Batuan Laksanakan Kaji Tiru dan Workshop ILP

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 19:00 WIB

Zamrud Khan Menghadiri Sosialisi Pengawasan Partisipatif

Jumat, 22 November 2024 - 22:45 WIB

SMAN 1 Kabupaten Sumenep Gelar Kongkow Art Festival

Jumat, 22 November 2024 - 14:03 WIB

Plt Bupati Sumenep Musnahkan 37 Barang Bukti

Kamis, 21 November 2024 - 20:31 WIB

Sumur Bor di Desa Batuputih Kenek Mengeluarkan Api

Selasa, 19 November 2024 - 10:41 WIB

Puluhan Siswa di Wilayah Puskesmas Legung Diberikan Obat Cacing

Berita Terbaru

BERITA TERKINI

Zamrud Khan Menghadiri Sosialisi Pengawasan Partisipatif

Sabtu, 23 Nov 2024 - 19:00 WIB

BERITA TERKINI

SMAN 1 Kabupaten Sumenep Gelar Kongkow Art Festival

Jumat, 22 Nov 2024 - 22:45 WIB

ADVERTORIAL

Plt Bupati Sumenep Musnahkan 37 Barang Bukti

Jumat, 22 Nov 2024 - 14:03 WIB

BERITA TERKINI

Sumur Bor di Desa Batuputih Kenek Mengeluarkan Api

Kamis, 21 Nov 2024 - 20:31 WIB

ADVERTORIAL

Pemerintah Terus Berupaya Menurunkan Angka Stunting

Kamis, 21 Nov 2024 - 13:06 WIB