KPU Sumenep Tambah 5 TPS di Dua Lokasi

Minggu, 3 Maret 2019 - 20:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua KPU Sumenep, Abd. Warits, S.Sos. (Foto/Istimewa)

Ketua KPU Sumenep, Abd. Warits, S.Sos. (Foto/Istimewa)

Penulis: Mi/Kiki

SUMENEP, SOROTPUBLIK.COM – Untuk Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 nanti, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, menambah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di dua lokasi.

Sebanyak 5 TPS yang ditambahkan, kata Abd Warits, akan ditempatkan di salah satu Pondok Pesantren (Ponpes) dan Rumah Tahanan (Rutan) Klas II B Sumenep.

“Untuk Pemilu 17 April 2019, kita akan tambah lima TPS, empat diletakkan di Pondok Pesantren Al-Amin Prenduan dan satu TPS akan diletakkan di Rutan,” terang Ketua KPU Sumenep itu, Minggu (03/03/2019).

Warits menjelaskan, penambahan TPS untuk Ponpes hanya dilakukan di Al-Amin saja, karena sebagian santri di Sumenep akan diliburkan pada saat hari pencoblosan 17 April 2019 mendatang. Sehingga, untuk sejumlah Ponpes lain seperti di Ponpes Annuqayah Guluk-Guluk dan Al Karimiyyah Gapura tidak ada penambahan.

“Santri yang punya hak suara selain Ponpes Al-Amin bisa menyalurkan suaranya di rumah masing-masing,” imbuh Warits.

Perlu diketahui, berdasarkan data di KPU Sumenep jumlah DPT Pemilu 2019 sebanyak 872.764 terdiri dari 410.522 laki-laki dan 462.242 perempuan. Sedangkan jumlah TPS sebanyak 4.315.

Berita Terkait

Zamrud Khan Menghadiri Sosialisi Pengawasan Partisipatif
SMAN 1 Kabupaten Sumenep Gelar Kongkow Art Festival
Plt Bupati Sumenep Musnahkan 37 Barang Bukti
Sumur Bor di Desa Batuputih Kenek Mengeluarkan Api
Puskesmas Moncek Gelar Kelas Kader Cakap Kakap
Puluhan Siswa di Wilayah Puskesmas Legung Diberikan Obat Cacing
Puskesmas Giligenting Investigasi Penderita TB
Puskesmas Batuan Laksanakan Kaji Tiru dan Workshop ILP

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 19:00 WIB

Zamrud Khan Menghadiri Sosialisi Pengawasan Partisipatif

Jumat, 22 November 2024 - 22:45 WIB

SMAN 1 Kabupaten Sumenep Gelar Kongkow Art Festival

Jumat, 22 November 2024 - 14:03 WIB

Plt Bupati Sumenep Musnahkan 37 Barang Bukti

Kamis, 21 November 2024 - 20:31 WIB

Sumur Bor di Desa Batuputih Kenek Mengeluarkan Api

Selasa, 19 November 2024 - 10:41 WIB

Puluhan Siswa di Wilayah Puskesmas Legung Diberikan Obat Cacing

Berita Terbaru

BERITA TERKINI

Zamrud Khan Menghadiri Sosialisi Pengawasan Partisipatif

Sabtu, 23 Nov 2024 - 19:00 WIB

BERITA TERKINI

SMAN 1 Kabupaten Sumenep Gelar Kongkow Art Festival

Jumat, 22 Nov 2024 - 22:45 WIB

ADVERTORIAL

Plt Bupati Sumenep Musnahkan 37 Barang Bukti

Jumat, 22 Nov 2024 - 14:03 WIB

BERITA TERKINI

Sumur Bor di Desa Batuputih Kenek Mengeluarkan Api

Kamis, 21 Nov 2024 - 20:31 WIB

ADVERTORIAL

Pemerintah Terus Berupaya Menurunkan Angka Stunting

Kamis, 21 Nov 2024 - 13:06 WIB