Warga Sukakerta Majalengka Keluhkan Banjir Semakin Parah

Selasa, 15 Januari 2019 - 10:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banjir di Desa Sukakerta, Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka. (Foto: Sigit/SorotPublik)

Banjir di Desa Sukakerta, Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka. (Foto: Sigit/SorotPublik)

Penulis: Sigit/Kiki

MAJALENGKA, SOROTPUBLIK.COM – Banjir yang menggenangi rumah warga di Desa Sukakerta, Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat kini semakin parah. Menurut warga setempat, banjir mulai semakin sering terjadi ketika ada pembangunan jalan lingkar.

“Sebenarnya banjir seperti ini sudah sering terjadi sejak adanya pembangunan jalan lingkar. Namun paling parah ya sekarang ini,” ujra Miska, Selasa (15/01/2019).

Warga Desa Sukakerta itu menjelaskan, banjir kali ini tidak seperti biasanya. Menurut dia, itu terjadi karena pihak pengembang pembangunan jalan lingkar tidak memperhatikan kondisi sekitar.

“Ya ini pengembang enggak perhatikan aliran arus air yang akan mengalir, dan kali ini tambah parah,” tutur Miska.

Pantauan sorotpublik.com, sejumlah barang milik warga terendam akibat banjir tersebut. Hal itu membuat warga selalu khawatir dan berharap ada perhatian dari pemerintah.

Saat berita ini ditayangkan, warga masih membersihkan rumah masing-masing yang kotor akibat  banjir. Termasuk Miska bersama anggota keluarga dan tetangganya juga terlihat masih membersihkan bagian rumahnya.

Berita Terkait

Plt Bupati Sumenep Musnahkan 37 Barang Bukti
Sumur Bor di Desa Batuputih Kenek Mengeluarkan Api
Puskesmas Moncek Gelar Kelas Kader Cakap Kakap
Puluhan Siswa di Wilayah Puskesmas Legung Diberikan Obat Cacing
Puskesmas Giligenting Investigasi Penderita TB
Puskesmas Batuan Laksanakan Kaji Tiru dan Workshop ILP
Puskesmas Lenteng Gelar Pelatihan Kader Posyandu
Dinkes Provinsi Jawa Timur Kunjungi Puskesmas Ganding

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 14:03 WIB

Plt Bupati Sumenep Musnahkan 37 Barang Bukti

Kamis, 21 November 2024 - 20:31 WIB

Sumur Bor di Desa Batuputih Kenek Mengeluarkan Api

Rabu, 20 November 2024 - 10:12 WIB

Puskesmas Moncek Gelar Kelas Kader Cakap Kakap

Selasa, 19 November 2024 - 10:41 WIB

Puluhan Siswa di Wilayah Puskesmas Legung Diberikan Obat Cacing

Senin, 18 November 2024 - 11:43 WIB

Puskesmas Batuan Laksanakan Kaji Tiru dan Workshop ILP

Berita Terbaru

ADVERTORIAL

Plt Bupati Sumenep Musnahkan 37 Barang Bukti

Jumat, 22 Nov 2024 - 14:03 WIB

BERITA TERKINI

Sumur Bor di Desa Batuputih Kenek Mengeluarkan Api

Kamis, 21 Nov 2024 - 20:31 WIB

ADVERTORIAL

Pemerintah Terus Berupaya Menurunkan Angka Stunting

Kamis, 21 Nov 2024 - 13:06 WIB

BERITA TERKINI

Puskesmas Moncek Gelar Kelas Kader Cakap Kakap

Rabu, 20 Nov 2024 - 10:12 WIB

BERITA TERKINI

Puluhan Siswa di Wilayah Puskesmas Legung Diberikan Obat Cacing

Selasa, 19 Nov 2024 - 10:41 WIB