Jelang Maulid, Harga Sembako di Sumenep Mulai Naik

Kamis, 8 November 2018 - 13:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi Harga Telur Ayam Naik. (Ilustrasi: Ist/Liputan6)

Ilustrasi Harga Telur Ayam Naik. (Ilustrasi: Ist/Liputan6)

Penulis: Heri/Kiki

SUMENEP, SOROTPUBLIK.COM – Menjelang bulan Rabi’ul Awal 1440 H atau Maulid, harga bahan pokok (sembako) di Sumenep, Madura, Jawa Timur mulai naik. Hal tersebut sebagaimana dikeluhkan Maisuni, warga Kecamatan Dasuk, Sumenep, Kamis (08/11/2018).

Diceritakan, harga sembako yang sudah naik itu di antaranya adalah telur. Sedangkan bahan pokok lainnya, Maisuni tidak bisa memastikan.

“Kemarin masih Rp 19 ribu per kilo. Sekarang sudah Rp 20 ribu,” keluhnya, Kamis (08/11/2018) pagi.

Maisuni mengetahui langsung naiknya harga telur, karena hampir tiap hari ia membeli salah satu dari sembilan bahan pokok tersebut dari peternak. Sebab, ia merupakan pedagang telur sekaligus menggunakannya sendiri untuk keperluan memproduksi kue-kue.

“Kalau saya ngambilnya sudah Rp 20 ribu per kilo, jelas nanti dijualnya di atas itu,” imbuh pedagang telur sekaligus pembuat kue itu.

Tak hanya Maisuni, keluhan yang sama disampaikan Ismi. Warga Desa Beraji, Kecamatan Gapura tersebut juga menyatakan harga sembako mulai naik.

“Sebenarnya sih bisa dibilang biasa, Mas. Soalnya nanti malam kan sudah malam pertama bulan Maulid,” ungkapnya, singkat.

Berita Terkait

Puluhan Pohon di Wilayah Pantura Tumbang
RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep Diduga Mencari Pencitraan
Warga Desa Campaka Tolak Pembangunan Tower
Stetmen Direktur RSUD dr. H. Moh. Anwar Dipertanyakan
Puskesmas Ambunten Gelar Pembahasan Standard Pelayanan
Kades Pajenangger Diduga Lakukan Pemerasan
Beberapa Akses Jalan Kabupaten Rusak Parah
Akses Jalan Poros Desa Seperti Persawahan

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 09:29 WIB

Puluhan Pohon di Wilayah Pantura Tumbang

Jumat, 9 Januari 2026 - 07:07 WIB

RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep Diduga Mencari Pencitraan

Jumat, 9 Januari 2026 - 05:11 WIB

Warga Desa Campaka Tolak Pembangunan Tower

Kamis, 8 Januari 2026 - 20:09 WIB

Stetmen Direktur RSUD dr. H. Moh. Anwar Dipertanyakan

Selasa, 6 Januari 2026 - 15:32 WIB

Kades Pajenangger Diduga Lakukan Pemerasan

Berita Terbaru

PEMERINTAHAN

Bumdes Bunga Desa Gelar Musyawarah Desa dan Santunan Anak Yatim

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:21 WIB

BERITA TERKINI

Puluhan Pohon di Wilayah Pantura Tumbang

Senin, 12 Jan 2026 - 09:29 WIB

BERITA TERKINI

RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep Diduga Mencari Pencitraan

Jumat, 9 Jan 2026 - 07:07 WIB

BERITA TERKINI

Warga Desa Campaka Tolak Pembangunan Tower

Jumat, 9 Jan 2026 - 05:11 WIB

BERITA TERKINI

Stetmen Direktur RSUD dr. H. Moh. Anwar Dipertanyakan

Kamis, 8 Jan 2026 - 20:09 WIB