Penulis : Doess/Heri
SUMENEP, SOROTPUBLIK.COM – Dalam Rangka Hari Koperasi yang ke 70 pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, Madura Jawa Timur, melalui Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Sumenep menggelar upacara di halaman Kantor Pemkab Sumenep, Selasa (25/07).
Bupati Sumenep A. Busyro Karim Dalam hal ini bertindak selaku Inspektur upacara, Wakil Bupati Sumenep, diikuti seluruh jajaran SKPD, TP – PKK Forpimda, siswa dan jajaran Koperasi yang ada di Kabupaten Sumenep.
Dalam sambutannya Bupati menyampaikan dengan dirgahayu Koperasi ke –70, di usianya yang semakin matang semoga tetap berkarya nyata dan berkontribusi nyata kepada bagsa dan masyarakat Indonesia.
Sesuai data yang ada di Kabupaten Sumenep tercatat sebanyak 1.485 koperasi, namun untuk koperasi dominan dikuasai oleh koperasi wanita.
“Diharapkan koperasi tetap berdiri sebagai tulang punggung perekonomian dan pilar ekonomi bangsa,” Katanya saat bertindak sebagai inspektur upacara.
Menurutnya, keberadaan koperasi harus dilanjutkan dan dirawat dengan baik dan benar karena koperasi menjadikan masyarakat sejahterat.
“Kami percaya dan yakin bahwa apa yang kita rencanakan dan kita upayakan hari ini dapat membuahkan hasil sesuai yang di inginkan di hari mendatang,” Ucapnya diakhir sambutannya.
Selanjutnya acara tersebut dilanjutkan dengan penyerahan bantuan bagi koperasi berprestasi diserahkan oleh Bupati Sumenep A. Busyro Karim didampingi kepala dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Sumenep, Imam Trisnohadi,
Kepala dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Sumenep, Imam Trisnohadi menyatakan, di hari koperasi ke-70 ini pihaknya memberikan bantuan kepada para pekerja yang mempunyai kreatifitas dan etos kerja yang tinggi. Seperti Siswa berprestasi, pelaku usaha kreatif, guru ngaji, dan pekerja keras pemulung.
“Bantuan yang dikerjakan berkat kerja sama dengan pihak-pihak yang terkait seperti BANK JATIM, BANK BPRS dan BANK BRI,” Paparnya.