Penyaluran BST di Lamongan Dapat Pantauan TNI dan Polri

oleh

LAMONGAN, SOROTPUBLIK.COM – Penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) di Kabupaten Lamongan, Jawa Timur bagi para warga yang terdampak Virus Covid-19 dapat pantauan TNI dan Polri.

Salah satu warga yang mendapatkan Bantuan Sosial Tunai dari Kementerian Sosial itu menyampaikan, dengan adanya pantauan dari TNI dan Polri ia merasa dilindungi.

“Kalok ada pemantauan seperti ini kan aman, dan tidak mungkin ada desak-desakan antar penerima bantuan,” ungkap Imam, Senin (18/05/2020).

Bripda Yudi yang merupakan petugas dari Polri menjelaskan, pembagian Bantuan Sosial Tunai dari Kementerian Sosial itu di salurkan kepada warga di 3 Desa.

“Kami hanya mengamankan saja, dan memberikan himbauan kepada warga yang mendapatakan bantuan ini agar tetap mematuhi aturan social distancing,” jelasnya.

Dari pantauan jurnalis sorotpublik.com, petugas dari TNI dan Polri itu mengecek suhu tubuh setiap warga yang hadir dalam penyaluran bantuan tersebut.

Penulis: Rahem
Editor: Heri

No More Posts Available.

No more pages to load.